Sabtu, Juli 27

H-4, Tiket ARMY Festival Day Sudah Terjual 2 Ribu

Antusias Army Malang dan sekitarnya akan acara ARMY Festival Day sangat tinggi, hal ini dibuktikan dengan telah terjualnya 2 ribu tiket Army Festival Day.

Hingga H-4 pelaksanaan AFD 2022, tiket yang dijual melalui dua komunitas ARMY di Malang yakni ARMY Malang 907 dan Light ARMY Malang sudah melebihi target awal pelaksanaan.

“Saat ini sudah terjual 2000 tiket, padahal itu hanya melalui dua komunitas ARMY di Malang yaitu ARMY Malang 907 dan Light ARMY Malang. Saat kita konferensi pers dulu sempat disampaikan harapan bisa mencapai penjualan di angka 1.500, tapi sampai hari ini H-4 ternyata sudah tembus di angka 2 ribu,” ungkap Marcom Hawai Group, Fanti.

Rencananya, baru H-2 atau mulai tanggal 7 Juli 2022 nanti loket Malang Night Paradise Hawai Group Malang baru melayani pembelian tiket acara ARMY Festival Day (ADD) 2022 tersebut.

Animo para penggemar BTS yang membeli tiket tersebut diakui tidak hanya dibeli oleh ARMY di Malang Raya, bahkan ARMY dari Jakarta dan beberapa kota di luar yang jauh dari Malang Raya juga sudah membeli tiket AFD 2022.

H-4, Tiket ARMY Festival Day Sudah Terjual 2 Ribu
H-4, Tiket ARMY Festival Day Sudah Terjual 2 Ribu

Menariknya, dalam acara yang diisi dengan berbagai penampilan seperti Live Perform DJ Lola atau Dance Cover History Maker tersebut juga berkonsep wet and dry party.

“Lokasinya nanti ada di kolam renang Tsunami yang akan kami isi setengah saja, sehingga yang ingin berbasah-basahan bisa nyemplung ke kolam. Tapi yang ingin menikmati acara dengan tetap kering bisa di sisi yang kering. Sementara panggung utamanya ada di atas kolam sehingga semua ya bisa menyaksikan,” pungkas Fanti.

Sementara itu perwakilan dari ARMY Mlaang 907, Monica Kidung Ribkasari menyampaikan rencananya acara yang akan bernuansa Korea Pop (KPop) tersebut juga akan diisi dengan acara charity.

“Rencananya nanti kita siapkan kotak di tengah lokasi acara untuk para pengunjung AFD 2022 untuk memasukkan donasi. Nantinya hasil donasi tersebut akan kita sumbangkan kepada yang membutuhkan,” ujar Monica.

Dengan jumlah yang telah mencapai 2 ribu ARMY, kegiatan ARMY Festival Day (AFD) disebutkan sebagai acara ARMY terbesar di Indonesia yang pernah diadakan hingga saat ini. (Red)