King The Land adalah judul drakor atau drama Korea yang sedang trending saat ini.
Sinopsis singkat King The Land adalah menceritakan mengenai konflik warisan keluarga mengenai kakak perempuan dan adik laki-laki dari pemilik bisnis hotel, mall dan maskapai penerbangan The King. Cerita semakin menarik ketika konflik keluarga ini juga dibumbui percintaan antara putra mahkota pemilik hotel dengan salah satu pegawainya.
Drama Korea King The Land yang tayang mulai tanggal 17 Juni 2023 dan disiarkan setiap hari Sabtu dan Minggu ini dibintangi oleh Yoona SNSD dan Junho 2PM.
Yoona SNSD berperan sebagai seorang pegawai cantik hotel King yang bernama Cheon Sa-rang yang memiliki senyum menawan. Cheon Sa-rang meskipun awal karir di hotel King sebagai staff di bagian fitness yang bertugas mengelap keringat karena kemampuannya dan senyumnya akhirnya bisa pindah ke bagian lobby hotel dan kemudian naik lagi menjadi staff khusus untuk tamu-tamu VIP Hotel King di bagian King The Land.
Junho 2PM memiliki peran sebagai putra dari pemilik hotel King yang bernama Goo Won. Goo Won memiliki ambisi untuk bisa menguasai bisnis hotel King dengan menggeser kakak perempuannya yang dianggap terlalu semena-mena dalam mengurus hotel terutama terhadap karyawan hotel.
Goo Won juga menjalin kisah asmara dengan Cheon Sa-rang yang merupakan bawahannya.
Sinopsis Drakor King The Land per Episode
Seperti apakah sinopsis drakor King The Land per episode nya?
Sinopsis Episode 1
Cheon Sa-rang (Yoona SNSD) memulai harinya bekerja sebagai staff hotel King sebagai pengelap keringat di fasilitas fitness hotel.
Sebelum menjadi staff hotel King, Sa-rang harus melewati ujian yang cukup berat saat melakukan walk in interview.
Saat berjalan menuju ruang interview, sepatu high heels yang dikenakan oleh Cheon Sa-rang tiba-tiba patah sebelah. Alih-alih berjalan pincang, Sa-rang justru membuat pemilik hotel tersenyum karena dengan kecerdikannya Sa-rang berjalan dengan salah satu kaki berjinjit.
Sementara itu Gu Won yang merupakan putra pemilik hotel datang sebagai staff magang di hotel. Gu Won yang tidak menunjukkan identitas aslinya, menjadi bahan olok-olok rekan dan atasannya, sampai akhirnya ayahnya datang.
Sinopsis Episode 2
Cheon Sa-rang dan Gu Won bertemu dengan suasana yang canggung, di toilet kamar VIP Gu Won. Namun pertemuan itu akhirnya membuat pertemuan Sa-rang dan Gu Woon semakin sering.
Di King The Land episode 2 ini, posisi Gu Woon sebagai manajer umum hotel King yang menangani tamu-tamu VIP hotel diumumkan. Kejadian lucu terjadi di sini.
Sa-rang yang sebelumnya tidak mengetahui posisi Gu Woon menjadi tahu dan terkejut karena sebelumnya telah memarahi Gu Won yang dianggapnya telah bertindak berlebihan
Sinopsis Episode 3
Jalan cerita drakor King The Land di episode 3 ini semakin menarik.
Cheon Sa-rang dan Gu Woon melakukan perjalanan dinas bersama untuk melakukan syuting dan wawancara keperluan promosi bisnis hotel King.
Sesi wawancara tersebut disabotase oleh kakak perempuan Gu Woon, naskah wawancara diubah total yang membuat Gu Woon marah dan meninggalkan sesi wawancara yang disiarkan langsung oleh televisi.
Selain sesi wawancara, Cheon Sa-rang dan Gu Woon juga terlibat dalam sesi foto bersama, namun Gu Woon yang benci dengan senyumnya tidak mau tersenyum sama sekali hingga membuat Sa-rang dan fotografer.
Sinopsis Episode 4
Gu Woon semakin menyadari perasaannya kepada Cheon Sa-rang.
Gu Woon menyadari jika dirinya sedang jatuh cinta kepada Cheon Sa-rang yang merupakan salah satu staff terbaiknya.
Di episode ini, Sa-rang yang berhasil menjadi staff hotel teramah dua kali berturut-turut diangkat menjadi staff King The Land untuk melayani tamu-tamu hotel VIP.
Intensitas pertemua Gu Woon dan Sa-rang pun semakin erat, karena Gu Woon yang bertanggung jawab langsung terhadap perkembangan bisnis King The Land.
Gu Woon nekat mengirimkan pesan singkat kepada Sa-rang dan mengajak untuk melakukan makan malam bersama. Sayangnya makan malam berdua tersebut gagal karena diikuti oleh seluruh staf King The Land.
Sinopsis Episode 5
Gu Woon dan Cheon Sa-rang akhirnya berhasil makan malam bersama di sebuah rumah makan mewah, bahkan Gu Woon dengan nekatnya membelikan baju couple dan sepatu baru untuk Sa-rang.
Cheon Sa-rang yang merasa berhutang budi kemudian berganti mengajak Gu Woon makan di tempat biasa namun terkenal, yang bahkan untuk makanpun harus rela antri selama berjam-jam.
Gu Woon yang awalnya merasa tidak nyaman, namun berubah pikiran saat merasakan hidangan yang disantapnya.
Hubungan Gu Woon dan Cheon Sa-rang pun semakin dekat.
Sinopsis Episode 6
Cheon Sa-rang mendapatkan tugas yang amat berat dari kantornya, dia harus menemui pencari ginseng yang tinggal di pegunungan.
Cheon Sa-rang yang nekat menyusul orang yang dicarinya terpeleset di jurang. Gu Woon yang merasa bahwa Sa-rang berada dalam bahaya bergegas menolong dengan nekat membawa helikopter perusahaan.
Sayangnya aksi penyelamatan Gu Woon tidak berjalan sempurna, dan terjebak bersama Cheon Sa-rang di jurang.
Sinopsis Episode 7
Gu Woon untuk pertama kalinya. berkunjung dan bertemu dengan teman-teman Sa-rang di rumah Sa-rang.
Cheon Sa-rang dan Gu Woon menyembunyikan identitas asli Gu Woon.
Setelah pertemuan ini, Gu Woon semakin berani mendekati Cheon Sa-rang.
Sinopsis Episode 8
Hotel King mendapatkan tamu istimewa, seorang milyarder muda sekaligus pangeran dari Arab.
Pangeran tersebut kagum dengan kecantikan dan kemampuan yang dimiliki oleh Cheon Sa-rang. Pangeran yang berusaha mendekat ke Sa-rang tersebut membuat Gu Woon cemburu.
Gu Woon pun mengerahkan segala kemampuannya untuk membuat Cheon Sa-rang tidak menaruh hati kepada Pangeran tersebut.
Gu Woon ingin bertemu Cheon Sa-rang, namun saat bertemu, Gu Woon akhirnya harus rela untuk membantu teman-teman Sa-rang berjualan produk demi kenaikan pangkat.
Di King The Land episode 8 ini, Gu Woon akhirnya berhasil mengajan Cheon Sa-rang untuk berkencan.
Sinopsis Episode 9
Episode romantis dari King The Land dimulai.
Di episode ini, Gu Woon dan Cheon Sa-rang berciuman untuk pertama kalinya di kencan pertama mereka. Gu Woon pun menyatakan perasaannya kepada Cheon Sa-rang.
Sementara itu Pyeong Hwa yang dijanjikan mendapatkan promosi, harus menerima kenyataan karena atasannya lebih memilih temannya untuk naik pangkat.
Gu Woon pun berang dan menilai perusahaan bertindak tidak adil.
Sinopsis Episode 10
Gu Woon atas nama perusahaan memilih staf terbaik di bulan tersebut untuk mendapatkan hadiah berlibur dari perusahaan.
Dalam acara liburan tersebut, Gu Woon dan Cheon Sa-rang ingin mendapatkan kebebasan waktu berdua saja, namun sayangnya kesempatan itu tak kunjung datang juga.
Gu Woon dan Sa-rang akhirnya nekat untuk kabur dari rombongan, dan menikmati waktu hanya berdua saja.
Gu Woon akhirnya membuka masa kecilnya yang kelam kepada Cheon Sa-rang