Nuansa Ramadhan sebentar lagi akan berlalu, tinggal menghitung jam saja, bulan yang penuh doa, hidayah, ampunan, berkah, kasih sayang, dan kelembutan ini akan meninggalkan kita semua, sehingga kita para manusia yang notabene mahluk lemah dan tidak memilik daya tanpa pertolongan-Nya, tentu tidak ada jaminan di tahun mendatang akan bertemu kembali dengan bulan yang penuh maghfirah ini. apalagi kita sebagai umat manusia yang beragama, nilai-nilai religius yang terkandung di dalamnya tentu menjadi sesuatu yan sangat urgent untuk kita aplikasikan dan wujudkan dalam kehidupan sehari-hari, sehingga jika kita mampu menerapkan nilai-nilai Ramadhan pada bulan-bulan berikutnya, maka manusia tersebut benar-benar manusia pilihan yang Allah Swt ketuk hatinya untuk kembali menjadi manusia yang fitri (su...