Selasa, Februari 11

Ini Harga Pajero Sport Yang Ditumpangi Vanessa Angel dan Suami

Vanessa Angel dan suaminya meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal di ruas jalan tol Jombang – Surabaya saat menjadi penumpang di dalam mobil Pajero Sport Ultimate mereka.

Mobil Pajero Sport yang ditumpangi oleh aktris bernama asli Vanesza Adzania ini adalah merupakan Pajero Sport varian Dakar Ultimate yang diperkirakan merupakan produksi tahun 2018.

Harga Pajero Sport varian Dakar Ultimate yang ditumpangi oleh Vanessa Angel dan suami serta anaknya ini dijual dengan harga sekitar Rp 556 juta hingga Rp 566 juta di tahun 2018 lalu.

Spesifikasi Pajero Sport dengan harga setengah milyar ini cukup canggih meskipun tidak dilengkapi dengan sunroof seperti Forward Collision Mitigation, Ultrasonic misacceleration Mitigation System, Blind Spot Warning, dan Rear Cross Traffic Alert.

Sedangkan untuk dapur pacunya, mesin Pajero Sport ini memakai mesin diesel 4N15 berkubikasi 2.400 cc MIVEC Turbocharger dan intercooler.

Mesin diesel Pajero Sport tersebut mampu memproduksi tenaga sebesar 178,5 tk pada 3.500 rpm dan torsi badak sebesar 430 Nm di 2.500 rpm.

Harga Pajero Sport Ultimate saat ini dipatok sebesar Rp 630 jutaan.

Sayangnya meskipun dibekali dengan fitur keselamatan yang mumpuni, Vanessa Angel dan suaminya harus mengalami nasib tragis meninggal di tempat kejadian, sedangkan putra semata wayang mereka beserta dua penumpang lainnya selamat dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Kecelakaan tersebut merupakan kecelakaan tunggal dan melibatkan satu mobil Pajero warna putih di posisi lajur kiri.

Seperti yang ditulis oleh salah satu pendengar radio Suara Surabaya, penumpang mobil yang ada di Pajero Sport warna putih tersebut posisinya ada yang terpental keluar, dan pada akhirnya diketahui jika penumpang tersebut adalah sosok Vanessa Angel.

Baca Juga: